Pemilik Darah AB Sangat Rawan Penyakit Jantung (Harvard University)
Qi dan teman-temannya menemukan bahwa tipe darah AB memiliki risiko terbesar, yakni 20 persen lebih besar dibandingkan mereka yang berdarah O. Tipe B berisiko 11 persen lebih besar, dan tipe A diperingkat ketiga dengan risiko 8 persen lebih besar. Peneliti juga membandingkan hasil mereka dengan studi lainnya yang merekam faktor yang sama. Dari total tujuh penelitian, seseorang yang memiliki darah non-O 11 persen risiko tinggi dibandingkan yang berdarah O. Sementara faktor Rh, baik positif atau negatif, tidak berhubungan dengan perbedaan dalam risiko jantung. Analisa ini tidak dirancang untuk mengidentifikasi alasan mengapa jenis darah dapat mempengaruhi risiko penyakit jantung. Tapi para peneliti mencatat individual dengan non-O memiliki dua protein yang terlibat pada pembekuan dan aterosklerosis dalam jumlah yang lebih tinggi.
Dan orang dengan Tipe darah A, dilaporkan memiliki kolesterol serum total dan LDL (kolesterol jahat) dengan tingkat yang tinggi. Penelitian ini muncul dalam jurnal Arteriosclerosis, Thrombosis and Vascular Biology, yang dipublikasikan American Heart Assn. Qi mengatakan, mereka akan mempelajari lebih dalam lagi hubungan tipe darah dengan risiko penyakit jantung. Sehingga dapat membantu dokter dalam memberikan saran kepada pasian. "Temuan kami ini dapat membantu dokter lebih memahami siapa yang berisiko mengembangkan penyakit jantung," ujar Qi. Dengan temuan ini, lanjut Qi, mereka yang berisiko tinggi akan lebih termotivasi untuk melakukan perubahan yang bisa menurunkan kesempatan mereka terkena jantung. Seperti mengadopsi gaya hidup sehat, makan yang benar, tidak merokok dan rajin olahraga.(latimes/news.com.au/MEL) Pemilik Darah AB Sangat Rawan Penyakit Jantung (Harvard University)
Sumber : http://kesehatan.liputan6.com/read/429777/pemilik-darah-ab-berisiko-besar-berpenyakit-jantung